BURSA TRANSFER

Lima Pemain Masih Berstatus Milik Sriwijaya FC

PALEMBANG — Liga 2 Indonesia Tahun 2021 telah resmi berakhir. Meski liga sudah selesai, Sriwijaya FC masih tetap memiliki lima pemain yang terikat kontrak hingga Februari 2022 mendatang. Lima pemain itu adalah Rudi Nurdin Rajak, Ambrizal, Obet Choiri, Danny Arwin, dan Dwi Andika Cakra Yudha.

Sekretaris PT. Sriwijaya Optimis Mandiri (perusahaan pengelola Sriwijaya FC), Faisal Mursyid, mejelaskan bahwa musim lalu klub yang berjuluk Laskar Wong Kito itu, diperkuat sebanyak 33 pemain. Dimana sebanyak 22 pemain sudah habis kontrak di bulan Desember 2021, 6 pemain di bulan Januari 2022, dan 5 pemain berakhir di Februari 2022.

“Ambrizal itu sebenarnya kita kontrak sebagai pemain, namun didalam perjalanannya juga merangkap sebagai asisten pelatih. Sedangkan Obet Choiri, dia diminta oleh Persita melalui Manajer dan Direktur Teknik dan diizinkan untuk bergabung.” ujarnya seperti dikutip dari palembang.tribunnews.com, pada hari Rabu tanggal 12 Januari 2021.

Sosok yang akrab disapa dengan panggilan Uda Faisal itu menjelaskan, mengenai kewajiban antara kedua pihak, sudah tertuang di dalam kesepakatan antara klub dan pemain. “Obet per Januari ini, sudah menjadi tanggung jawab Persita.” katanya.

Dia menambahkan, meski saat ini liga sudah berakhir, jajaran manajemen klub masih tetap bekerja melakukan evaluasi pemain dan pelatih serta persiapan untuk menghadapi liga musim berikutnya. Karena, persiapan sudah dilakukan minimal sejak bulan Maret karena dijadwalkan Liga 2 kembali digelar pada bulan Juni 2022.

“Kita masih melihat bagaimana proyeksinya dari PSSI ke depan. Biasanya, paling lambat di bulan Februari ada kongres tahunan yang membicarakan program kerja untuk satu tahun.” ungkap Uda Faisal. (fiz/ohs)

Related Articles

Back to top button