BURSA TRANSFER

Sriwijaya FC Pertahankan 10 Pemain

Sriwijaya FC resmi mengumumkan sepuluh nama pemain yang dipertahankan untuk mengarungi Liga 2 Indonesia tahun 2021. Mereka adalah Rudi Nurdin Rajak yang berposisi sebagai Penjaga Gawang, dan Rudiyana sebagai pemain depan.

Kemudian di posisi belakang yakni Obet Choiri, Ambrizal, dan Dani Arwin. Sedangkan pemain di posisi gelandang dan sayap yang dipertahankan yaitu Suandi, Dwi Andika Cakra Yudha, Hary Habrian, Imam Bagus Kurnia, dan Rahel Radiansyah.

Manajer Sriwijaya FC, Muhammad Fadli, menjelaskan, berdasarkan koordinasi dengan pelatih, didapatkan keinginan bahwa jumlah pemain klub yang berjuluk Laskar Wong Kito di musim ini yakni 25 orang. Sampai saat ini, sudah ada 15 orang yang deal secara lisan akan menjadi bagian dalam tim.

“Sampai sekarang, kita sudah ada 15 pemain. Saya minta kepada semua pecinta Sriwijaya FC untuk bersabar, tunggu sampai mereka benar-benar datang kesini. Nanti akan diperkenalkan dan kalau tidak salah ada tiga pemain dari Liga 1.” kata Muhammad Fadli, seperti ditulis inilahsumsel.com.

Setelah semuanya tiba di Palembang, manajemen akan langsung melakukan tanda tangan kontrak, termasuk juga pemain yang memperkuat Sriwijaya FC di musim sebelumnya. “Jadi kita tunggu benar-benar pasti, karena kepastian itu hitam di atas putih. Nanti kita sampaikan di awal April.” ujarnya. (qso)

Related Articles

Back to top button